Untuk pertama kalinya dalam sejarah 13-tahun dari waralaba Dirt, Colin McRae hilang dari judul game DiRT. DiRT 3 diyakini bakal mengalami peningkatan dari seri sebelumnya, DiRT 2. Di antaranya adalah, jumlah trek yang lebih luas (hingga 3 kali lipat), cuaca yang kian beragam (termasuk salju), 50 mobil rally berlisensi, dan area Gymkhana yang belum pernah dihadirkan sebelumnya.
Sebagai game yang memadukan gaya arcade dengan simulasi, DiRT 3 terbilang memiliki sistem kendali yang baik. Responsif, sehingga mobil mudah sekali diajak bermanuver di tengah trek yang penuh bebatuan atau jalan aspal berliku. Hal lain yang ditingkatkan dari game ini adalah efek kehancuran mobil. Ya, berkat engine yang diusung, DiRT 3 diklaim mampu menampilkan kerusakan dengan detail. Sajian grafisnya pun diperkirakan bakal lebih baik tampil di PC ketimbang di konsol, mengingat game ini telah mendukung directX 11 sepenuhnya.